"Sambil komat-kamit mulut mbah dukun baca mantra
Dengan segelas air putih lalu pasien disembur" Penggalan salah satu liryc lagu, entah apa yang dibaca, kemudian segelas air putih itupun ditambah beberapa tetes air liur dan diminum pasien.
Pada prinsipnya mbah dukun menggunakan media air yang dibacakan mantra-mantra, kalau hanya demikian, kita sendiri kan bisa!
Air, air, air,
Air mengalir sampai jauh (liryc Bengawan Solo) kalau airnya melimpah menjadi Bah, lebih dahsyat lagi menjadi Tsunami.
Air memang bisa menerima getaran dari do'a yang dilantunkan atau sumpah serapah yang dilontarkan dalam bahasa apapun. dan menyimpannya, kemudian menyalurkannya ke sumua bagian air tersebut.
Bumi yang kita tempati ini 73 % adalah air hanya 27% berupa daratan, kalau bumi ini diratakan, maka permukaan air akan mencapai ketinggian 3km.
Dalam tubuh kita ternyata juga terdiri dari air yang sangat banyak: Tubuh 65% air; Otak 74,5% air; Otot 75,6% air; Darah 83% air; Ginjal 82,7 % air; dan Tulang 22 % air.
Jadi kalau kita menyalurkan energi positif kedalam air (seperti yang dilalkukan mbah dukun) kemudian kita minum bererti kita munyalurkan energi positif ke seluruh bagian dari tubuh kita. Kalau seuruh bagian dari tubuh kita mengagungkan asma Allah yakinlah walau kita sedang tidur pulas setan pada takut. dengan cara yang sangat sederhana: air putih yang akan kita minum, kita bacakan dulu do'a: Bismillahirrohmaanirohim Lahaula walaa quwwata illa billahil 'aliyil 'adhim, kemudian kita tiupkan ke air putih tersebut dan kita minum. setiap kali kita minum kita lakukan hal itu.
Insya allah kita tidak perlu datang ke mbah dukun karena kita bisa melakukannya sendiri, yang berarti berakhirnya era perdukunan atau sebaliknya menjamurnya era perdukunan karena kita semua bisa melakukannya sendiri.
Lebih dahsyat lagi..............?
Dari Alqur'an surat Hud ayat 7:
7. Dan Dia-lah yang menciptakan langit dan bumi
dalam enam masa, dan adalah singgasana-Nya (sebelum itu) di atas air, ....
AlAnbiya' 30: dan dari air kami jadikan segala sesuatu yang
hidup
Alfurqon 54: Dan dia (pula) yang menciptakan manusia dari air
Tidak ada komentar:
Posting Komentar